02-20-2014, 09:35 PM
Menyusul rencana penghapusan Fixed Wireless Access (FWA) oleh pemerintah pada 2015 mendatang, :@
membuat operator Code Division Multiple Acces (CDMA) pun melakukan sejumlah langkah antisipasi. Termasuk PT Indosat Tbk (ISAT).
President Director & CEO Indosat, Alexander Rusli mengatakan, berbeda dengan langkah sejumlah provider CDMA lain yang mengejar lisensi selular, pihaknya lebih memilih mengalihkan pengguna StarOne ke layanan GSM yang dimiliki Indosat, yakni IM3 maupun Mentari.
“Ya, untuk pengguna StarOne akan kita alihkan ke produk GSM Indosat. Termasuk untuk pemilik produk bundling StarOne,” jelasnya.
Transisi tersebut, lanjut Rusli akan dilakukan secara bertahap. Sejalan dengan penggunaakn frekuensi CDMA yang dimiliki StarOne untuk teknologi GSM. Indosat sendiri memang sudah lama menghentikan
pembangunan jaringan untuk StarOne.
“Untuk StarOne bukan karena adanya penghapusan, tapi ekosistemnya memang sudah mati sendiri. Artinya, pelanggan yang ada stagnan atau tidak berkembang. Karena itu akan kita alihkan,” imbuhnya.
(Sumber : http://www.iqplus.info)
membuat operator Code Division Multiple Acces (CDMA) pun melakukan sejumlah langkah antisipasi. Termasuk PT Indosat Tbk (ISAT).
President Director & CEO Indosat, Alexander Rusli mengatakan, berbeda dengan langkah sejumlah provider CDMA lain yang mengejar lisensi selular, pihaknya lebih memilih mengalihkan pengguna StarOne ke layanan GSM yang dimiliki Indosat, yakni IM3 maupun Mentari.
“Ya, untuk pengguna StarOne akan kita alihkan ke produk GSM Indosat. Termasuk untuk pemilik produk bundling StarOne,” jelasnya.
Transisi tersebut, lanjut Rusli akan dilakukan secara bertahap. Sejalan dengan penggunaakn frekuensi CDMA yang dimiliki StarOne untuk teknologi GSM. Indosat sendiri memang sudah lama menghentikan
pembangunan jaringan untuk StarOne.
“Untuk StarOne bukan karena adanya penghapusan, tapi ekosistemnya memang sudah mati sendiri. Artinya, pelanggan yang ada stagnan atau tidak berkembang. Karena itu akan kita alihkan,” imbuhnya.
(Sumber : http://www.iqplus.info)